19 Februari 2009

MASIH ADA KEKERASAN DI TUBUH POLISI

Setetelah Institusi pencetak pamong/IPDN nama baiknya tercemar akibat seringnya terjadi tindak kekerasan yang dilakukan para praja yang tak jarang berujung pada kematian,kini giliran tubuh Polri sedang "kebakaran jenggot"pasalnya Video kekerasan yang dilakukan oknum Polisi kini tengah beredar luas di masyarakat,tak pelak hal ini membuat kepercayaan terhadap lembaga yang dikenal sebagai pengayom,pelindung dan pelayan masyarakat inipun kian menurun.
Dalam Video yang berdurasi sekitar empat menit ini diperlihatkan adegan yang sangat tidak manusiawi,dimana beberapa senior memukuli bahkan menginjak seorang juniornya dan merekapun mengatakan untuk tidak membocorkan aksi kekerasan tersebut.
Kekerasan yang terjadi ditubuh Polri tersebut menurut sebagian pengamat menunjukan adanya semacam"budaya"balas dendam yang dilakukan para senior terhadap juniornya.dan inipun menunjukan bahwa pola pembinaan yang ditujukan untuk meningkatkan kedisiplinan di tubuh Polri dilakukan dengan cara yang kurang baik,terlebih Polri sebagai lembaga yang mestinya memberikan rasa aman terhadap semua pihak,terutama masyarakat.Namun bagaimana masyarakat akan merasa percaya terhadap Kepolisian kita dalam memberikan rasa aman terhadapnya,dimana dalam meningkatkan pola disiplin di internal polripun masih harus dengan kekerasan? Tentunya kita semua berdoa semoga hal ini tidak akan terjadi lagi,baik di tubuh kepolisian yang kita cintai,maupun di instansi manapun.Sebab apapun alasannya kekerasan tetap kekerasan dan tidak boleh dilakukan.

0 KOMENTAR:

Posting Komentar

 

Blogger news

Blogroll

   

About