07 Mei 2009

KETUA KPK TERSANDUNG BATU ASMARA

Ditetapkannya Antasari Azhar sebagai tersangka otak pembunuhan terhadap direktur Putra Rajawali Banjaran(PRB) Nasrudin Zulkarnaen membuat publik Indonesia geger,betapa tidak Antasari yang dikenal "galak"dalam menangani masalah korupsi harus tersandung masalah pembubuhan berencana yang bisa mengancamnya hingga hukuman mati.

Kasus pembunuhan terhadap Nasrudin sendiri terjadi pada bulan maret lalu selepas korban bermain golf di padang golf modernland tangerang.Nasrudin yang tertembus dua peluru sempat dilarikan ke Rumah Sakit namun nyawanya tak tertolong.


Yang lebih mencengangkan publik adalah motif pembunuhan itu sendiri,dimana rumors yang beredar saat ini motifnya adalah asmara segitiga diantara korban dan otak pembunuhan,Antasari Azhar dengan seorang gadis yang bernama Rani Juliani yang belakangan diketahui adalah istri ketiga Nasrudin yang dinikahinya secara siri.Benarkah masalahnya sesepele itu?Entahlah namun yang pasti pihak kepolisian masih terus mengembangkan kasus ini,terlepas apapun motif dan siapapun pelakunya,jelas pembunuhan adalah perbuatan kriminal yang harus diusut secara tuntas.


0 KOMENTAR:

Posting Komentar

 

Blogger news

Blogroll

   

About